Seorang teman
memberitahukan salah satu group tertutup di facebook. Group itu menurutku
sangat menarik. Karena dari namanya saja group komunitas buku bacaan anak. Secara,
aku juga lagi mencoba menggelutin bidang menulis dunia anak. Namun, anehnya
saat aku mencoba membuka link yang diberikan seorang teman padaku, link itu
dinyatakan tidak valid.
Jangan katakan
namaku Citra Pandiangan jika aku tidak penasaran dengan hal itu. Lalu, aku
mencoba membuka melalui account facebookku yang lain. Account ini memang dibuat
khusus untuk keluarga dan teman dekat saja. Anehnya bisa dibuka. Lalu, tanpa
berpikir negatif. Aku langsung meminta untuk bergabung dengan group tersebut. Selang
beberapa minggu, aku melupakan group itu karena disibukan dengan kesibukan yang
lain, mulai mencari job review yang baru, menyelesaikan naskah buku cerita
anak, novel anak, dan juga memulai membangun website dari nol untuk
kotacinta.com dan kitabahagia.com
Lalu,
teringatlah kata seorang teman yang lain yang memberikan link itu juga. Lalu,
aku mencoba membuka lagi dengan accountku yang kedua. Aku lupa urlnya. Lalu,
aku search di tweet dirrect message dari salah seorang teman. Betapa terkejutnya
diriku, saat melihat facebook keduaku juga di blockir untuk bisa masuk ke dalam
group itu. Aku tidak kecewa, karena tidak diizinkan bergabung dengan komunitas
buku bacaan anak. Aku hanya penasaran, memangnya apa salah diriku sehingga aku
di reject untuk bergabung pada salah satu group di facebook oleh admin itu.
Padahal,
aku belum pernah berkunjung atau menjelajah di group tersebut dan aku juga baru
tahu group itu juga dari beberapa teman lain. Ya sudahlah, mendapatkan ilmu
tidak hanya dari satu grup saja bukan?
Lagi pula
kalau memang ada yang tidak suka melihat kesuksesan orang lain, apa yang hendak
di kata. Nah, temans yang sedang mencoba mendapatkan info mengenai bidang anak,
siapa tahu beruntung bisa bergabung pada group itu. Silahkan klik saja urlnya
disini
Salam Cantik
Pada
11:25 AM
Jadilah orang pertama yang berkomentar!
You've decided to leave a comment – that's great! Please keep in mind that comments are moderated and please do not use a spammy keyword. Thanks for stopping by! and God bless us! Keep Creative and Health